Berpartisipasi Gerakan Bersih Sidoarjo, SMP Sepuluh Nopember Sidoarjo Gelar Kegiatan Go Green

Oct 4, 2024 - 09:31
Oct 16, 2024 - 09:32
 0  0
Berpartisipasi Gerakan Bersih Sidoarjo, SMP Sepuluh Nopember Sidoarjo Gelar Kegiatan Go Green

Sidoarjo, (04/11/2024) – SMP Sepuluh Nopember Sidoarjo kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga lingkungan dengan menggelar berbagai kegiatan bertajuk "Go Green". Kegiatan yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 8 dan 9 ini ditandai dengan penandatanganan persetujuan bersama untuk aktif berkontribusi dalam pelestarian lingkungan.

Dalam acara yang berlangsung meriah ini, siswa-siswi antusias mengikuti berbagai rangkaian kegiatan. Mulai dari penanaman tumbuhan di sekitar sekolah, bersih-bersih lingkungan sekolah, hingga membersihkan setiap kelas. Kegiatan-kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan sejak dini serta memberikan pengalaman langsung dalam menerapkan prinsip-prinsip ramah lingkungan.

"Siswa-siswi tidak hanya menanam tanaman begitu saja, tetapi mereka memiliki tanggung jawab untuk tetap menjaga dan merawat tanaman tersebut," ujar Saiful Tulus Jatmika, S.Pd.M.Pd.

Ketua pelaksana kegiatan Go Green Damar Pamungkas Putra kelas 9E menyatakan, persiapan Go Green ini sudah dipersiapkan dengan sangat matang. “Kegiatan ini merupakan bentuk pengulangan dari kegiatan Go Green sebelumnya pada saat MPLS di SMP Sepuluh Nopember, kegiatan ini bertujuan pada penghijauan sekolah” Ujarnya.

Go Green untuk Masa Depan yang Lebih Baik

Kegiatan go green yang dilakukan oleh SMP Sepuluh Nopember Sidoarjo ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain. Dengan menanamkan nilai-nilai peduli lingkungan sejak dini, diharapkan generasi muda Indonesia dapat tumbuh menjadi generasi yang bertanggung jawab terhadap masa depan bumi.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow