Membangun Lingkungan Bersih: Semangat Hari Peduli Sampah Nasional 2025 di SMP Bilingual Terpadu

smp bilingual terpadu pesantren modern alamanah hari peduli sampah nasional

Feb 24, 2025 - 15:14
 0  1
Membangun Lingkungan Bersih: Semangat Hari Peduli Sampah Nasional 2025 di SMP Bilingual Terpadu

SMP Bilingual Terpadu mengadakan serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional 2025, yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 7, 8, dan 9. Kegiatan dimulai pada Senin, 17 Februari 2025, dengan ujian tulis dan wawancara untuk pemilihan duta lingkungan di Gazebo dan Perpustakaan Merdeka. Pada Rabu, 19 Februari 2025, siswa membuat kreasi tempat sampah dari bahan daur ulang dan melakukan kegiatan bersih-bersih serta menghias kelas bersama Murobbi.

Puncak acara berlangsung pada Kamis, 20 Februari 2025, dengan doa pagi, pengarahan, dan seminar tentang pengolahan sampah oleh Tunas Hijau. Siswa juga berpraktik membuat biopori, serta melakukan pemilahan sampah bersama ustaz/ustazah. Acara ditutup dengan penampilan seni dan pengumuman pemenang lomba serta penobatan duta lingkungan.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan dan penerapan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle). Dalam ajaran sunnah, Rasulullah SAW mengajarkan peduli terhadap kebersihan, sebagaimana disebutkan dalam hadis:
وَإِمَاطَةُ الْأَذَى عَنِ الطَّرِيقِ صَدَقَةٌ
"Menghilangkan sesuatu yang membahayakan dari jalan adalah salah satu cabang dari iman."(HR. Bukhari No. 298 dan Muslim No. 556)

Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap individu dapat berperan dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan, sesuai dengan tuntunan agama.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Adminsmpbilingualterpadu We Are The Best Teacher Because We Are Inspiring Teacher