Gerakan Aksi Bergizi di SMP Yos Sudarso Sidoarjo: Meningkatkan Kesadaran Gizi di Kalangan Pelajar
Gerakan Aksi Bergizi di SMP Yos Sudarso Sidoarjo: Meningkatkan Kesadaran Gizi di Kalangan Pelajar

Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya pola makan sehat di kalangan pelajar, SMP Yos Sudarso Sidoarjo melaksanakan kegiatan “Gerakan Aksi Bergizi” yang dilaksanakan pada hari Jum'at, 6 September 2024. Gerakan ini bertujuan untuk mendidik siswa tentang manfaat gizi seimbang serta mengajak mereka untuk menerapkan pola makan sehat dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan diawali dengan senam bersama yang diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh warga sekolah. Dipandu oleh instruktur senam. Senam pagi sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh.
Setelah kegiatan senam, kegiatan akan dilanjutkan dengan cuci tangan dan makan bergizi bersama. Menu makan tersebut mencakup makan-makanan bergizi diantaranya karbohidrat, lauk pauk, sayuran dan buah-buahan. Pentingnya siswa memahami tentang gizi seimbang dalam mendukung pertumbuhan dan prestasi siswa di sekolah.
Acara semakin lengkap dengan agenda minum tablet tambah darah. Kegiatan ini merupakan bagian penting dari program pencegahan anemia yang sering kali dialami oleh remaja, khususnya remaja putri. Para siswa dengan penuh kesadaran dan antusias mengikuti instruksi dari petugas kesehatan untuk mengonsumsi tablet tersebut, memahami manfaatnya bagi kesehatan darah dan daya tahan tubuh.
Acara ini juga diisi dengan edukasi kesehatan terkait gizi remaja yang disampaikan oleh bapak Rizqi Alip R, S.Pd. Narasumber menyampaikan materi yang sangat informatif mengenai pentingnya asupan gizi seimbang, kebiasaan makan sehat, dan bagaimana pola hidup yang baik dapat mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan. Siswa-siswa terlihat aktif bertanya dan berdiskusi, menunjukkan minat yang tinggi terhadap topik yang disampaikan. Setelah materi edukasi Kesehatan terkait gizi remaja selesai dilanjutkan dengan mempelajari aplikasi ceria.
Dalam Gerakan Aksi Bergizi di SMP Yos Sudarso Sidoarjo, selain menekankan pentingnya pola makan sehat, kami juga mengedukasi siswa tentang kebiasaan menjaga kebersihan gigi, seperti menyikat gigi secara rutin, untuk memastikan kesehatan mulut yang optimal dan mendukung kesehatan secara keseluruhan.
Gerakan ini mendapat dukungan penuh dari pihak sekolah, termasuk guru, staf, dan orang tua siswa. Selain itu, kerjasama dengan berbagai pihak eksternal seperti puskesmas juga diperoleh untuk memperkaya program dengan informasi dan sumber daya yang relevan.
Dampak dan Harapan
Sejak dilaksanakannya kegiatan Gerakan Aksi Bergizi telah menunjukkan dampak positif. Siswa menunjukkan peningkatan dalam pemahaman mereka tentang gizi dan menunjukkan minat yang lebih besar dalam memilih makanan sehat. Selain itu, program ini juga membantu membangun kesadaran di kalangan orang tua mengenai pentingnya mendukung pola makan sehat di rumah.
Kepala SMP Yos Sudarso Sidoarjo, Ibu Mufid Ikromi, S. Pd., mengungkapkan harapannya terhadap keberlanjutan gerakan ini. “Kami berharap Gerakan Aksi Bergizi dapat memberikan pesan moral yang sangat penting, yaitu pentingnya menjaga kesehatan sejak dini. Dengan membiasakan hidup sehat, kita dapat mencegah berbagai penyakit dan meningkatkan kualitas hidup. Kami percaya bahwa dengan edukasi yang tepat, siswa kami dapat mengembangkan kebiasaan makan yang sehat dan membawa manfaat jangka panjang bagi kesehatan mereka.”
Dengan semangat dan komitmen yang kuat dari seluruh pihak yang terlibat, Gerakan Aksi Bergizi di SMP Yos Sudarso Sidoarjo diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif dalam menciptakan generasi muda yang sehat dan berpengetahuan tentang gizi.
What's Your Reaction?






