JUMAT SEHAT BERSAMA PEGAWAI KECAMATAN KREMBUNG
SMP Negeri 2 Krembung menjadi tuan rumah dalam giat Jumat Sehat yang dilaksanakan oleh seluruh pegawai di Kecamatan Krembung. Acara dimulai dari presensi, dilanjutkan kegiatan senam bersama seluru pegawai, dan diakhiri dengan makan soto bersama. Acara berlangsung lancar dan seluruh pegawai bahagia.
Jumat, 30 Agustus 2024. SMP Negeri 2 Krembung menjadi tuan rumah pelaksanaan giat senam sehat bersama seluruh pegawai Kecamatan Krembung. Acara dimulai dari presensi kehadiran, samburan dari Camat Krembung, dilanjutkan giat inti yakni senam bersama, diakhiri dengan makan soto bersama.
Kegiatan berlangsung 1,5 jam dimulai pukul 07.00 - 08.30 WIB. Seluruh pegawai mengikuti giat senam dengan penuh semangat. Senam sangat penting bagi kesehatan. Jika tubuh sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi juga akan meningkat dan memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari. Senam juga dapat memperkuat tulang, membantu menormalkan aliran darah dan melatih urat saraf yang kaku serta meningkatkan kesehatan jantung dan stamina tubuh.
@spendu_pedia
What's Your Reaction?






