Santri SMP Bilie: Pandai Mengaji, Jago Berwirausaha

Kegiatan Entrepreneur SMP Bilingual Terpadu 2

Jan 8, 2025 - 09:39
 0  3
Santri SMP Bilie: Pandai Mengaji, Jago Berwirausaha
Kegiatan Entrepreneur SMP Bilingual Terpadu 2

Entrepreneurship menjadi salah satu ciri khas pendidikan di SMP Bilingual Terpadu 2 (SMP Bilie). Selain menguasai ilmu agama, santri di sekolah ini juga dibekali keterampilan wirausaha untuk melatih kemandirian mereka.

Santri kelas 7 menghasilkan produk seperti sambal dan es krim, sementara kelas 8 fokus pada produksi tas rajut, gantungan kunci, totebag, dan kaos sablon. Produk-produk tersebut kemudian dikemas dengan apik dan dipromosikan secara digital oleh santri kelas 9.

Ajang Parent's Day menjadi salah satu momen strategis untuk memasarkan produk entrepreneur ini. Seluruh santri memamerkan dan menjual hasil karya mereka di bazar entrepreneur yang menjadi bagian dari acara. Tidak hanya menjual, para santri juga memperagakan proses produksi, seperti praktik merajut, di area bazar.

Antusiasme wali santri terlihat jelas, banyak di antara mereka yang tak menyangka produk berkualitas tersebut merupakan hasil karya anak-anak mereka. Hal ini membuktikan bahwa SMP Bilie tidak hanya mendidik santri menjadi pandai mengaji, tetapi juga mengasah kemampuan wirausaha sejak dini. (FSH)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Humas SMP Bilingual Terpadu 2 Sekolah berbasis pesantren di bawah naungan Pesantren Modern Al-Amanah yang beralamat di Jalan Raya Junwangi No. 43, Desa Junwangi, Krian-Sidoarjo.