Semangat Pramuka dalam Peringatan Hari Pramuka 2024 di SDN Pagerwojo

Aug 14, 2024 - 22:44
 0  103
Semangat Pramuka dalam Peringatan Hari Pramuka 2024 di SDN Pagerwojo
Kegiatan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pramuka di SDN Pagerwojo

Sidoarjo. Rabu 14  Agustus 2024

Hari ini memiliki makna yang sangat penting bagi gerakan kepanduan di seluruh tanah air. Pramuka, yang merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, adalah organisasi yang bertujuan untuk mendidik generasi muda agar menjadi pribadi yang tangguh, mandiri, dan bertanggung jawab. Hari Pramuka juga merupakan momen untuk mengingatkan kita semua tentang nilai-nilai kepanduan, seperti disiplin, kerja sama, dan kepedulian sosial. Sebagai guru di SDN Pagerwojo, kita memanfaatkan momen Hari Pramuka untuk mengedukasi siswa tentang pentingnya nilai-nilai kepanduan. Dengan melibatkan siswa dalam perayaan ini, sekolah SDN Pagerwojo melaksanakan kegiatan upacara memperingati Hari Pramuka yang di ikuti oleh ratusan siswa serta puluhan Bapak/Ibu guru dengan dipimpin oleh Bapak Sofwan. Pelaksanaan upacara berjalan dengan khidmat dari awal hingga akhir, disini kita dapat melatih kedisiplinan siswa sehingga kelak menjadi generasi yang hebat. Mari kita rayakan Hari Pramuka dengan semangat yang tinggi dan terus berkontribusi dalam membentuk generasi muda yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan di masa depan. Jayalah pramukaku... Jayalah Indonesiaku...

Salam Pramuka !

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

admin_sdnpagerwojo SDN Pagerwojo merupakan satuan pendidikan yang siap mencetak generasi yang unggul, beriman dan berprestasi