Tari SMP PGRI 1 Buduran Warnai Kejuaran Tarkam dan HUT RI
Sekolah Kelas Khusus Seni Budaya

SIDOARJO - Tari “Pekathik Rimang” SMP PGRI 1 Buduran menandai sekaligus warnai pembukaan Kejuaraan Tarkam (Antarkampung) Kemenpora tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (24/8/2024), bertempat di GOR (Gelanggang Olahraga) Sidoarjo. Secara khusus SMP PGRI 1 Buduran dimohon untuk menjadi pengisi acara pembukaan kegiatan tersebut.
Acara pembukaan tersebut dihadiri oleh staf ahli bidang budaya sportivitas Kementerian Pemuda dan Olahraga, Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si; Asisten Pembangunan dan Perekonomian Kabupaten Sidoarjo, Mukhamad Mahmud; Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Timur, MA Kuncoro; Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Sidoarjo, Yudhi Irianto, S.Sos, M.Si; para kepala dinas; para Kadispora Kabupaten/Kota, serta jajaran Forkopimda lainnya.
Tari “Pekathik Rimang” SMP PGRI 1 Buduran juga tampil pada kegiatan “Mlaku Bareng Jidid V” Desa Siwalanpanji, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (25/8/2024) bertempat di Bundaran Perumahan Natura Residence, Desa Siwalanpanji.
Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Desa Siwalanpanji, Achmad Choiron, SE; Ketua BPD Siwalanpanji, H. Imam Mahmudi, serta ratusan warga Desa Siwalanpanji yang mengikuti jalan sehat dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. (Humas SMP PGRI 1 Buduran)
What's Your Reaction?






