Gerakan Aksi Bergizi Serentak di SMP DHARMA WANITA 3 SEDATI

Sep 9, 2024 - 10:02
 0  16
Gerakan Aksi Bergizi Serentak di SMP DHARMA WANITA 3 SEDATI

6 September 2024- Stunting adalah kondisi dimana pertumbuhan fisik anak terhambat sehingga tinggi badan mereka jauh dibawah standar usia mereka. Kondisi ini umumnya disebabkan oleh kekurangan gizi kronis pada periode penting pertumbuhan. Stunting tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik anak tetapi juga pada perkembangan kognitif dan kemampuan belajar mereka yang dapat mempengaruhi produktivitas dan kualitas hidup mereka di masa depan.

Stunting juga dipengaruhi oleh status kesehatan remaja, ibu hamil, pola makan balita, serta ekonomi, budaya, maupun faktor lingkungan seperti sanitasi dan akses terhadap layanan kesehatan. Salah satu faktor terjadinya stunting yaitu kejadian anemia pada remaja.

Anemia merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia yang dapat dialami oleh semua kelompok umur mulai dari balita, remaja, ibu hamil sampai usia lanjut. Anemia terjadi pada anak usia 5-14 tahun sebesar 26,8% dan usia 15-24 tahun sebesar 32%. Hal ini berarti sekitar 3 dari 10 anak di Indonesia menderita anemia (Riskesdas,2018).

SMP Dharma Wanita 3 Sedati mengadakan kegiatan Aksi Bergizi Serentak sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman mengenai pentingnya pola makan sehat di kalangan siswa. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah.

Gerakan Aksi Bergizi bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran peserta didik dalam melakukan upaya pencegahan stunting yang bisa dilaksanakan secara rutin di sekolah melalui empat intervensi kegiatan utama, yaitu (1) Senam pagi atau aktivitas fisik bersama; (2) Sarapan bersama dengan menu gizi seimbang; (3) Konsumsi Tablet Tambah Darah (TTD); (4) Edukasi kesehatan dan gizi. Menggabungkan sarapan dengan TTD berfungsi sebagai pengingat bagi siswa akan pentingnya sarapan yang sehat sekaligus memastikan siswa tidak mengonsumsi TTD saat perut kosong. Kegiatan tersebut memberikan pengalaman makan bersama yang memperkuat ikatan sosial, sekaligus mendorong untuk berbagi makanan dengan siswa yang tidak mampu membawa sarapan. Sekolah melaksanakan komponen edukasi gizi dan kesehatan Aksi Bergizi segera setelah sarapan dan minum TTD untuk memperkuat pesan seputar pola makan sehat dan aktivitas fisik.

Keseluruhan kegiatan berjalan dengan meriah dan sukses, memberikan dampak positif dalam meningkatkan pengetahuan dan kesadaran tentang pentingnya gizi di kalangan siswa SMP Dharma Wanita 3 Sedati.

Kegiatan Aksi Bergizi Serentak ini tidak hanya memfokuskan pada peningkatan pengetahuan tentang gizi, tetapi juga mendorong terjadinya perubahan perilaku menuju pola makan yang lebih sehat di kalangan siswa dan komunitas sekolah. Melalui berbagai aktivitas yang melibatkan siswa, orang tua, dan tenaga pendidik, diharapkan bahwa pesan tentang pentingnya pola makan sehat dapat tersampaikan secara menyeluruh dan memberikan inspirasi bagi penerapan gaya hidup sehat di rumah.

Dengan berakhirnya acara ini, SMP Dharma Wanita 3 Sedati berharap dapat terus melanjutkan upaya serupa di masa depan dan memperluas jangkauan pendidikan gizi kepada lebih banyak siswa dan masyarakat. Komitmen bersama dalam menjaga pola makan yang bergizi adalah langkah penting menuju kesehatan yang lebih baik dan masa depan yang lebih cerah bagi generasi mendatang.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow